10 Orang Terkaya di Singapura 2020 – Singapura merupakan sebuah negara kecil yang terletak di Asia Tenggara. Meskipun hanya memiliki wilayah yang kecil, Singapura yang berada di letak geografis strategis ini merupakan salah satu negara terkaya di Dunia ini. Menurut peringkat dan data yang dipublikasikan oleh Majalah Forbes, Negara Tetangga kita ini memiliki 27 Orang Kaya yang memiliki harta kekayaan diatas US$ 1 Miliar atau sekitar Rp. 15 triliun berdasarkan nilai tukar US$1 sama dengan Rp. 15.000,-.
Menurut peringkat yang dirilis oleh Forbes pada bulan April 2020 ini, Orang Terkaya di Singapura adalah Liu Xiting yang memiliki harta kekayaan sebanyak US$ 11,6 miliar atau setara dengan Rp. 174 triliun. Liu Xiting merupakan pendiri dan CEO Mindray Medical International yang memproduksi dan memasok perangkat-perangkat medis. Mindray merupakah perusahaan yang didirikan pada tahun 1991 dan berkantor pusat di Shenzhen China.
Di urutan kedua sebagai Orang Terkaya di Singapura adalah Zhang Yong yang memiliki harta kekayaan sebanyak US$ 11 miliar atau sekitar Rp. 165 triliun. Zhang Yong merupakan pendiri jaringan restoran Hot Pot besar Haidilao International Holding Ltd yang berkantor pusat di Beijing China. Haidilao memiliki sekitar 466 restoran di China dan juga negara-negara lain seperti di Amerika Serikat, Jepang, Korea Selatan dan Singapura.
Baca juga : 10 Orang Terkaya di Dunia Tahun 2021.
Sedangkan di posisi ketiga adalah dua bersaudara Robert dan Philip Ng yang memiliki harta kekayaan sebanyak US$ 10,9 miliar atau sekitar Rp. 163,5 triliun. Dua bersaudara Robert dan Philip Ng ini merupakan pengendali Far East Organization yaitu perusahaan pemilik tanah pribadi dan pengembang properti terbesar di Singapura. Far East Organization adalah perusahaan yang didirikan oleh ayah mereka yang bernama Ng Teng Fong pada tahun 1934.
Daftar 10 Orang Terkaya di Singapura 2020
Berikut ini adalah daftar lengkap 10 orang Terkaya di Singapura pada tahun 2020.
1. Liu Xiting
Total Kekayaan : US$ 11,6 miliar (sekitar Rp. 174 triliun)
Umur : 69
Sumber Kekayaan utama : Mindray Medical International
Industri : Perangkat Medis
Pendidikan : Bachelor of Science, University of Science and Technology of China
Tempat Tinggal : Shenzhen, China
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 108
2. Zhang Yong
Total Kekayaan : US$ 11 miliar (sekitar Rp. 165 triliun)
Umur : 49
Sumber Kekayaan utama : Haidilao International Holding Ltd
Industri : Restoran
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 118
3. Robert dan Philip Ng
Total Kekayaan : sebanyak US$ 10,9 miliar (sekitar Rp. 163,5 triliun)
Sumber Kekayaan utama : Far East Organization
Industri : Real Estate
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 123
4. Goh Cheng Liang
Total Kekayaan : US$ 10,4 miliar (sekitar Rp. 156 triliun)
Umur : 92
Sumber Kekayaan utama : Japan’s Nippon Paint Holding
Industri : Cat
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 129
5. Kwee Bersaudara
Total Kekayaan : US$ 5 miliar (sekitar Rp. 75 triliun)
Sumber Kekayaan utama : Pontiac Land
Industri : Real Estate
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 330
6. Wee Cho Yaw
Total Kekayaan : US$ 5 miliar (sekitar Rp. 75 triliun)
Umur : 91
Sumber Kekayaan utama : United Overseas Bank
Industri : Perbankan
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 330
7. Shu Ping
Total Kekayaan : US$ 2,7 miliar (sekitar Rp. 40,5 triliun)
Umur : 50
Sumber Kekayaan utama : Haidilao International Holding Ltd
Industri : Restoran
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 764
8. Raj Kumar & Kishin RK
Total Kekayaan : US$ 2,6 miliar (sekitar Rp. 39 triliun)
Umur : 65
Sumber Kekayaan utama : Royal Holdings / RB Capital
Industri : Real Estate
Tempat Tinggal : Singapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 804
9. Jason Chang
Total Kekayaan : US$ 2,5 miliar (sekitar Rp. 37,5 triliun)
Umur : 75
Sumber Kekayaan utama : Advanced Semiconductor Engineering
Industri : Elektronik
Tempat Tinggal : Taipei Taiwan
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 836
10. Choo Chong Ngen
Total Kekayaan : US$ 2,5 miliar (sekitar Rp. 37,5 triliun)
Umur : 66
Sumber Kekayaan utama : Hotel 81
Industri : Perhotelan
Tempat Tinggal : SIngapura
Kewarganegaraan : Singapura
Urutan Terkaya di Dunia : 836
Sumber referensi : Peringkat dan Total Kekayaan dikutip dari Forbes WORLD’S BILLIONAIRES LIST The Richest in 2020.